Jika dibandingkan dengan cedera lain di bagian lutut, cedera ACL menjadi salah satu cedera lutut yang sering terjadi. Cedera ini terjadi dikarenakan adanya perubahan gerakan dengan tiba-tiba pada lutut kaki, misalnya pada saat berhenti secara tiba-tiba atau di saat lutut dan kaki terbentur benda keras.
Cedera ACL adalah salah satu jenis cedera lutut yang paling sering terjadi dan setidaknya menyumbang 40% dari keseluruhan cedera yang sering terjadi terkait dengan olah raga. ACL atau ligamen depan merupakan salah satu dari empat ligamen paling utama pada bagian sendi lutut yang berfungsi untuk menjaga stabilitas rotasi di lutut.
Baca Juga
Orang yang menderita cedera ACL umumnya akan mendengar suara seperti “pop” ketika ligamen tersebut robek. Selain itu, ada pula gejala umum yang sering dirasakan pada saat mengalami cedera ligamen tersebut, antara lain :
Berikut tingkat cedera ACL:
Cedera ligamen lutut anterior ini sering sekali terjadi ketika seseorang melakukan sebuah gerakan olah raga yang bisa mengakibatkan tekanan di lutut. Gerak yang bisa mengakibatkan ACL adalah :
Pengobatan untuk cedera ACL harus disesuaikan dengan gejala yang dialami dan juga tingkatan keparahan, yaitu :
Jika cedera masih ringan maka masih dapat dilakukan pertolongan pertama yang bertujuan untuk mengurangi rasa sakit dan juga bengkak di area yang mengalami ACL, yaitu dengan cara :
Umumnya, penderita cedera ACL akan diberikan penyangga lutut supaya dapat memberikan perlindungan ekstra di bagian lutut. Selain itu, juga akan disarankan untuk memakai tongkat penopang agar bisa mengurangi tekanan di lutut.
Jika Anda mengalami cedera ACL, Anda bisa konsultasi dengan dokter spesialis ortopedi dan traumatologi di Royal Sports Medicine Centre yang merupakan salah satu layanan unggulan RS Royal Progress. Anda akan mendapat penanganan langsung dari dokter yang ahli menangani cedera olahraga. Jangan segan membuat janji di Royal Sports Medicine Centre sekarang.