Pernahkah Anda melihat atlet yang mendadak mengalami cedera otot kaki saat bertanding? Atau bahkan Anda pernah mengalaminya sendiri? Bisa saja itu adalah cedera hamstring.
Apa itu cedera hamstring? Di artikel ini, Anda akan mendapatkan pemahaman lebih dalam tentang cedera otot hamstring dan cara penanganannya.
Baca Juga
Sebelum beranjak membicarakan cedera hamstring, ada baiknya Anda mengenal tubuh Anda dulu dengan pembahasan tentang otot hamstring.
Hamstring adalah rangkaian otot yang berada di sepanjang bagian belakang paha. Lebih tepatnya, dari dekat tulang ekor hingga bagian bawah lutut. Disebut rangkaian, karena hamstring terdiri dari tiga otot besar, yakni semitendinosus, biseps femorister dan semimembranous.
Ketiga otot tersebut berfungsi untuk membantu tungkai kaki agar tetap lurus, serta memudahkan Anda saat menekuk lutut. Di aktivitas yang lebih santai, fungsi otot hamstring nyaris tidak ada. Namun, otot ini sangat aktif saat Anda bergerak secara intens, misalnya melompat atau berlari.
Pernahkah Anda bertanya-tanya, mengapa ada orang yang beraktivitas sangat intens, namun hamstring-nya baik-baik saja? Sementara itu, ada juga orang yang cedera saat beraktvitas. Apa yang membedakannya?
Faktanya, kekuatan hamstring setiap orang berbeda-beda. Semakin sering menggunakan dan meregangkan hamstring, maka semakin lentur pula hamstring-nya.
Pada kasus cedera hamstring betis, ini terjadi karena otot tersebut bergerak melebihi batas kemampuannya. Layaknya tali, hamstring bisa meregang secara berlebihan, atau bahkan robek jika gerakan Anda ekstrem atau mendadak. Inilah yang jadi penyebab perlunya pemanasan sebelum olahraga.
Lantas, apa yang terjadi saat hamstring meregang? Dan, cedera hamstring berapa lama biasanya?
Di level ringan, Anda hanya akan merasa keram seperti ditarik di bagian hamstring. Rasa keram tersebut bisa hilang dalam hitungan hari.
Pada level sedang, rasa sakit akan lebih terasa. Bagian hamstring Anda akan mengalami pembengkakan serta penurunan kekuatan. Bergantung pada tingkat keparahan, kaki Anda bisa kembali normal dalam hitungan minggu atau bulan.
Sementara itu, di level tinggi, hamstring Anda akan sobek sepenuhnya, dan membuat kaki Anda nyeri luar biasa. Pada umumnya, penderita cedera hamstring level berat tidak akan bisa menggunakan kakinya sama sekali. Cedera ini biasanya berakhir dalam hitungan bulan.
Tidak sedikit orang yang mengatasi cedera otot dengan cara urut atau pijat. Namun, hati-hati, pijat pada area otot tidak bisa Anda lakukan sembarangan. Apalagi, jika Anda baru saja mengalami cedera.
Jika ingin pijat, pastikan bahwa Anda tidak memijat terlalu keras. Selain itu, hindari bagian yang memar karena malah akan memperparah nyeri dan memperlambat penyembuhan. Jika perlu, hanya lakukan pijat setelah memar dan rasa sakit mulai mereda.
Bagaimana cara yang tepat untuk cedera hamstring. Ini tindakan yang sebaiknya Anda lakukan di setiap fase:
Jika Anda mengalami cedera hamstring secara mendadak, lakukan empat cara ini sebagai pertolongan pertama yang dikenal dengan istilah RICE (rest, ice, compression, elevation):
Jika cedera hamstring Anda masuk dalam kategori level ringan dan sedang, Anda bisa melakukan pengobatan secara mandiri di rumah. Sebaiknya gunakan waktu ini untuk beristirahat total dan hindari lakukan aktivitas berat.
Jika Anda merasa khawatir, Anda bisa periksakan diri Anda ke dokter. Langkah ini juga perlu Anda lakukan jika Anda merasakan nyeri yang amat sangat dan kesulitan melangkah.
Dokter akan memberikan saran yang lebih tepat. Bahkan, jika memang perlu, Anda bisa menjalankan proses bedah untuk mengatasi masalah cedera hamstring.
Tidak sedikit yang ingin langsung berativitas setelah melewati fase penyembuhan atau penanganan medis. Meski begitu, sebaiknya pastikan diri Anda benar-benar sembuh sebelum mulai melakukan kegiatan fisik yang intens.
Untuk meminimalisir resiko, Anda bisa melakukan gerakan peregangan sederhana setiap hari, misalnya melakukan pemanasan simple atau yoga ringan.
Salah satu pertanyaan yang kerap muncul saat cedera hamstring adalah: Ketika mengalami cedera hamstring ke dokter apa?
Anda bisa konsultasi dengan dokter spesialis ortopedi dan traumatologi di Royal Sports Medicine Centre yang merupakan salah satu layanan unggulan RS Royal Progress. Anda akan mendapat penanganan langsung dari dokter yang ahli menangani cedera hamstring dan luka olahraga lainnya. Jangan segan membuat janji di Royal Sports Medicine Centre sekarang.