Logo RS Royal Progress
Menu
Buat Janji Temu
Home Blog Tindakan PCI, Cegah Serangan Jantung Berulang

Tindakan PCI, Cegah Serangan Jantung Berulang

28/05/2024

PCI adalah prosedur terapi untuk membuka penyempitan (stenotic) pembuluh darah arteri jantung pada kasus penyakit jantung koroner yang disebabkan oleh terjadinya penumpukan kolestrol pada dinding pembuluh darah. Akibat dari penumpukan kolestrol ini, aliran darah menjadi tidak lancara dan fungsi jantung menjadi terganggu. Sehingga berpotensi menyebabkan serangan jantung. Karena itu, PCI dilakukan untuk membuka titik sumbatan agar aliran darah kembali lancar.

PCI atau Percutaneous Coronary Intervention juga dikenal dengan sebutan Coronary Angiopasty. PCI perlu dilakukan bagi pasien yang mengalami penyumbatan atau penyempitan arteri meskipun sudah mengubah gaya hidup menjadi lebih sehat, mengonsumsi obat, tapi masalah jantung tetap ada, kerap merasa nyeri dada dan sudah mendapat serangan jantung. PCI menggunakan beberapa metode dalam membuka sumbatan pada:

  1. Angioplasti balon:
    balon khusus dipompa di arteri koroner yang tersumbat untuk meratakan plak dan meningkatkan aliran darah, setelah itu balon dikempiskan dan dikeluarkan
  2. Stent:
    pemasangan stent atau ring jantung di dalam arteri setelah angioplasti untuk menjaga arteri tetap terbuka
  3. Aterektomi:
    bagian arteri yang tersumbat dipotong dengan alat kecil menggunakan kateter

Proses PCI dilakukan dengan memasukkan kateter yang telah dilengkapi balon khusus dan stent yang diarahkan ke titik terjadinya penyumbatan di dalam pembuluh darah arteri untuk membuka penyumbatan tersebut dan mengembalikan aliran pembuluh darah arteri ke jantung.

Tindakan ini biasanya dilakukan oleh dokter kardiologi intervensi. Dengan dilakukannya primary PCI, gejala dari penyakit jantung koroner, seperti nyeri dada (angina), sesak nafas (dyspnea) dan Congestive Heart Failure dapat dikurangi dan bahkan dihilangkan.

Konsultasikan seluruh keluhan Anda ke dokter spesialis kami! Jangan tunda, ingat penanganan penyakit jantung membutuhkan tindakan yang cepat, karena setiap detik berharga!

Artikel Lainnya

Ablasi Jantung: Pengertian, Tujuan, Prosedur, dan Risiko

Ablasi jantung termasuk tindakan medis sering jadi solusi gangguan irama jantung yang abnormal (aritmia). Walau terdengar kompleks, ablasi jantung menawarkan jalan kesembuhan bagi penderita, jika terapi dengan obat-obatan tak membawa hasil. Tindakan ini termasuk kedalam tindakan non-invasif, yang artinya tidak ada pembedahan. Ablasi jantung merupakan tindakan medis yang menggunakan energi panas atau dingin untuk mengatasi gangguan […]
30/01/2025

Echo Jantung: Jenis, Manfaat, dan Prosedur Pemeriksaannya

Pemeriksaan kesehatan jantung adalah salah satu langkah penting dalam menjaga kualitas hidup yang optimal. Di antara berbagai jenis tes yang tersedia, echo jantung atau ekokardiografi menjadi pilihan utama karena mampu memberikan gambaran jelas tentang kondisi jantung secara non-invasif. Pemeriksaan ini tidak hanya bermanfaat untuk mendeteksi berbagai kelainan jantung, tetapi juga untuk memantau kinerjanya dalam waktu […]
23/01/2025

Penyakit pada Katup Jantung: Gejala, Penyebab, Cara Penanganan

Katup jantung berperan krusial dalam memastikan aliran darah di dalam tubuh tetaep lancar. Sayangnya, begitu fungsi katup jantung melemah, kinerja jantung bakal terpengaruh. Gangguan katup jantung kerap tak terdeteksi sebab gejalanya sering kali mirip dengan gangguan kesehatan pada organ yang berbeda, atau justru benar-benar tak disadari. Lalu, ciri-ciri seperti apa yang perlu Anda cermati? Apa […]
20/01/2025

Ingin berkonsultasi dengan dokter spesialis yang tepat?

Dengan lebih dari 90 dokter spesialis berpengalaman, kami siap memberikan penanganan terbaik untuk setiap keluhan dan penyakit yang Anda alami. Jelajahi dokter di rumah sakit kami dan temukan dokter yang sesuai dengan kebutuhan Anda.
Cari Dokter

Berasa lelah akut gan?

Ayo Cek Sekarang 
Klik Disini !

Halo,
Ada yang bisa
Kami bantu?

Customer Care
crossmenu